Sabtu, 14 Mei 2016

Sambangi KPK, Mahfud Md Hanya Mau Solat Jumat


JAKARTA - Ketua Presidium Majelis Nasional Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Indonesia (KAHMI) Mahfud MDmenyambangi lembaga anti rasuah (KPK).
Sekitar pukul 11.30 wib mantan ketua MK itu datang ke KPK. Saat ditanyakan alasan kedatangannya oleh para awak media Mahfud mengatakan, dirinya hanya ingin menunaikan solat Jumat yang merupakan kewajiban umat muslim.
"Saya datang hanya mau solat jumat di gedung ini, tidak ada hal apapun yang dibahas," kata Mahfud di Jakarta, Jumat (13/5).
Dirinya menambahkan, kunjungan ini tidak ada kaitannya dengan permasalahan wakil ketua KPK, Saut Situmorang yang dirasa menghina HMI.
"HMI itu sudah ada yang ngurus, saya ini mau sholat jumat aja," ungkap mantan Ketua MK itu.
Terkait kedatangannya, Mahfud Md disambut oleh penyidik senior KPK, Novel Baswedan dan beberapa penyidik lainnya.
Seperti diketahui, beberapa waktu lalu wakil ketua KPK itu, Saut Situmorang di luar kendalinya sempat memberikan pernyataan tidak enak tentang organisasi islam tersebut. Dan ditanggapi oleh Mahfud yang mengungkapkan bahwa pada saat itu Saut hanya keseleo lidah. (Emi Aslamiyah)

0 komentar: