Jakarta - Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD, meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tetap kompak dan solid dalam setiap menghadapi segala lembaga antikorupsi. Hal tersebut dikatakan Mahfud saat mengunjungi KPK.
KPK memang sengaja mengundang Mahfud untuk menjadi khatib pada saat melakukan ibadah shalat Jumat di KPK. Termasuk juga untuk saling bertukar pikiran dalam berkomunikasi terhadap masyarakat, khususnya pegawai KPK.
"Pak Mahfud hanya menyampaikan agar KPK tetap menjaga komunikasi publik yang baik kepada masyarakat," ujar Aulia, Posteria Sekjen wadah pegawai KPK, Jumat (13/5).
Seperti diketahui, kemarin mantan ketua MK sekaligus koordinator majelis nasional KAHMI (Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam), Mahfud MD menyambangi KPK. Setibanya di KPK, dia enggan berkomentar banyak soal konflik yang terjadi antara Saut Situmorang dengan HMI.
Pernyataan Saut yang dianggap menyudutkan dan mencederai HMI adalah “jika lulus tahap pembinaan LK-1 di HMI, maka kader itu akan menjadi koruptor”.
KPK memang sengaja mengundang Mahfud untuk menjadi khatib pada saat melakukan ibadah shalat Jumat di KPK. Termasuk juga untuk saling bertukar pikiran dalam berkomunikasi terhadap masyarakat, khususnya pegawai KPK.
"Pak Mahfud hanya menyampaikan agar KPK tetap menjaga komunikasi publik yang baik kepada masyarakat," ujar Aulia, Posteria Sekjen wadah pegawai KPK, Jumat (13/5).
Seperti diketahui, kemarin mantan ketua MK sekaligus koordinator majelis nasional KAHMI (Korps Alumni Himpunan Mahasiswa Islam), Mahfud MD menyambangi KPK. Setibanya di KPK, dia enggan berkomentar banyak soal konflik yang terjadi antara Saut Situmorang dengan HMI.
Pernyataan Saut yang dianggap menyudutkan dan mencederai HMI adalah “jika lulus tahap pembinaan LK-1 di HMI, maka kader itu akan menjadi koruptor”.
Sontak saja pernyataan ini menyulut ketersinggungan HMI, bahkan beberapa hari lalu himpunan mahasiswa terbesar itu melakukan aksi anarkis di depan Gedung KPK dengan melakukan aksi bakar ban serta melempari gedung dengan batu. (Vidyaningrum Rachmawati)
0 komentar:
Posting Komentar